gravatar

Doa yang diucapkan saat malam Lailatul Qadar

Saat ini sudah mendekati akhir Ramadhan. Dan di dalam malam 10 hari terakhir Ramadhan  kemungkinan salah satu diantaranya adalah malam Lailatur Qadar. Semoga saja kita bisa mendapatkan malam  Lailatul Qadar ini.

Doa yang diucapkan saat malam Lailatul Qadar:
Allahumma innaka 'afuwwun, tuhibbul 'afwa, fa'fu'anni 
 
Artinya: "Yaa Allah sesungguhnya engkau Maha pemberi ampunan, suka memberi pengampunan, maka ampunilah diriku ini."

Doa ini menurut hadist berikut:

Tirmidzi, Ibnu Majah dan selainnya meriwayatkan dari Ummul Mukminin 'Aisyah radliallahu 'anha, beliau berkata,
Aku berkata kepada Rasulullah, "Wahai Rasulullah, apabila aku mengetahui waktu malam Al Qadr, apakah yang mesti aku ucapkan pada saat itu?" Beliau menjawab, "Katakanlah, Allahumma innaka 'afuwwun, tuhibbul 'afwa, fa'fu'anni (Yaa Allah sesungguhnya engkau Maha pemberi ampunan, suka memberi pengampunan, maka ampunilah diriku ini)." (HR. Tirmidzi nomor 3513, Ibnu Majah nomor 3850 dan dishahihkan oleh Al Albani rahimahullah dalam Shahih Ibnu Majah nomor 3105)

Firman Allah SWT tentang lailatul Qadar:
"Sesungguhnya Kami telah menurunkannya (Al Qur'an) pada malam kemuliaan. Dan tahukah kamu apakah malam kemuliaan itu? Malam kemuliaan itu lebih baik dari seribu bulan.Pada malam itu turun malaikat-malaikat dan malaikat Jibril dengan izin Tuhannya untuk mengatur segala urusan. Malam itu (penuh) kesejahteraan sampai terbit fajar." (QS. Al-Qadar: 1-5) 

Kita tidak tahu kapan datangnya Lailatul Qadar, Lailatul Qadar disebut datang pada malam ganjil sepuluh hari terakhir, 21, 23, 25, 27 atau 29. Namun  kalau di seluruh malam di 10 hari terakhir Ramadhan itu kita manfaatkan untuk berdoa dan beribadah, Insya Allah kita bisa memperolehnya.

semoga kita bisa menjadi orang yang dapat malam lailatul qodar amiiinnn

Semoga kita bisa mendapatkan malam Lailatul Qadar.. Aamiiin..

Malam Lailatul Qadar adalah waktu di mana terdapat satu malam yang sangat istimewa bagi umat muslim dan penuh kemuliaan :))

Kapan kita mengetahui malam lailatul qadar? apa kita mesti terus berdoa di malam 10 hari terakhir

mendapatkan lagi bulan ramadhan sungguh alhamdulillah sekali apalagi kalau dapat malam lailatul qadar ini

Lailatu Qadar, malam dimana semua umat umat islam berlomba-lomba dalam ibadah

semoga kita meraihnya ya

makasih kang doanya. doanya sekalinya yang sering saya dengar ya di mesjid

alhamdulilah sampai saat ini kita di beri kesehatan dan kita mendapatkan malam lailatul qadar...

mudah - mudahan kita semua dapat malam lailatul kodar

kalo saya biasanya baca doa itu begini: allohumma innaka afuwwun karim, tuhibul afwa fa fuanna ya karim

kalo saya biasanya baca doa itu begini: allohumma innaka afuwwun karim, tuhibul afwa fa fuanna ya karim

Semoga dapat yang terbaik di bumi Allah ini

semoga dapat memperolehnya :)

Semoga kita semua mendapatkan keistimewaan dari malam yang senantiasa dirindukan.



Percetakan
Toko tanaman online
Jual bermacam-macam tanaman
Kebunbibit.id

Template Toko Online
Template Wordpress khusus bagi Anda yang ingin membuat Toko Online
www.oketheme.com

Online Shopping @ LAZADA
Belanja online elektronik, fashion, HP, tablet, laptop, komputer
www.lazada.co.id

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting dan domain Murah
www.niagahoster.co.id

Ads by friendblogger