gravatar

Nilai mata uang rupiah dari masa ke masa

Nilai mata uang rupiah terus turun sekarang ini.. Tapi teman-teman harus tahu bahwa rupiah awalnya itu nilainya terhadap dollar tidak terlalu jauh. Dulu rupiah hanya sekitar 3,80 perdollar. Namun kini?.. Supaya kita tahu sejarah perubahan nilai mata uang dari masa ke masa atau dari tahun ke tahun sedikit kita coba baca informasi ini.

Dulu mata uang Indonesia sebelum rupiah memiliki mata uang pertamanya pada Oktober 1946, dikenal juga sebagai "Oeang Republik Indonesia", atau ORI yang Standar nilai tukarnya ditetapkan dengan patokan 50 Rupiah Hindia Belanda = 1 ORI. Pemerintah juga menyatakan bahwa satu ORI memiliki nilai setara dengan 0.5 gram Emas. Baru pada tanggal 2 November 1949 rupiah ditetapkan sebagai mata uang nasional. Nilai rupiah pada zaman dulu terhadap dolar tidak begitu jauh.

Berikut daftar Nilai rupiah dari tahun 1949 sampai sekarang
Nov 1949     3,80
Mar 1950     7,60
Feb 1952     11,40
Des 1956     31,00
Des 1957     49,00
Des 1958     90,00
Jul 1962     1.205,00
Agt 1965     2.295,00
Nov 1965     4.995,00
Des 1965     0,25

1966-1970     250,00
Apr 1970     378,00
Agt 1971     415,00
Nov 1978     625,00
Des 1980     626,00
Des 1982     702,50
Mar 1983     970,00
Des 1985     1.110,00
Agt 1986     1.334,00
Sep 1986     1.664,00
Des 1990     1.842,00
Des 1995     2.248,00

Jun 1997     2.350,00
Agt 1997     2.955,00
Nov 1997     3.700,00
Des 1997     5.915,00
Jan 1998     14.800,00
Feb 1998     7.400,00
Apr 1998     8.000,00
Jun 1998     16.800,00
Jun 1999     6.800,00
Okt 1999     6.500,00
Des 1999     7.900,00
Des 2000     9.725,00

2001     10.265,00
2002     9.260,00
2003     8.570,00
2004     8.985,00
2005     9.705,00
2006     9.200,00
2007     9.125,00
2008     9.666,00
2009     9.447,00
2010     9.036,00
2011     9.113,00
2012     9.718,00
2013     12.250,00
2014     ~ 12.500,00
Sumber data : Wikipedia

Kejadian peristiwa penting sejarah perubahan nilai rupiah dari tahun ke tahun

  • Pada tahun 1949, rupiah dipatok sebesar 3.8 per dolar AS.
  • Pada masa pemerintahan Presiden Soekarno tanggal 25 Agustus 1959 terjadi kebijakan sanering. Tujuannya, untuk mengendalikan inflasi yang demikian tinggi. Caranya, pada saat itu, nilai uang pecahan Rp500 dan Rp 1.000 dipotong menjadi Rp50 dan Rp100.
  • Pada 1958, laju inflasi 46 persen, maka pada 1959 inflasi juga tinggi mencapai 22 persen. Pada 1960, inflasi   tembus 36 persen.
  • Pada 13 Desember 1965 pemerintah melakukan sanering akibat laju inflasi tidak terkendali. Nilai rupiah Rp 1000 menjadi Rp 1. Tepatnya diberlakukan dengan menerbitkan pecahan dengan desain baru Rp 1 dengan nilai atau daya beli setara dengan Rp 1.000.
  • Pada Orde Baru, atas desakan IMF dan Bank Dunia rupiah berkali-kali didevaluasi. Pada 1970 menjadi Rp 378, pada 1971 menjadi Rp 415
  • Pada 15 November 1978 sistem nilai tukar diubah menjadi mengambang terkendali (managed floating exchange rate) dimana nilai rupiah tidak lagi semata-mata dikaitkan dengan USD, namun terhadap sekeranjang valuta partner dagang utama.. Nilai tukar rupiah lalu terus mengalami depresiasi
  • Pada tanggal 14 Agustus 1997, Bank Indonesia memutuskan nilai tukar Rupiah dibiarkan mengikuti mekanisme pasar atau  sistem nilai tukar mengambang bebas (free floating exchange rate system) .
  • Pada tahun 1998 terjadi Krisis ekonomi yang menyebabkan nilai tukar mata uang rupiah jatuh. Rupiah mencapai titik terendah Jun 1998 dengan nilai 16.800 perdolar.
  • Pada masa BJ Habibie sebagai Presiden Indonesia ke-3 berhasil menyelamatkan nilai rupiah yang ketika itu sedang terjun bebas pada angka 16.800 per dolar Amerika menjadi sekitar Rp. 7.000 bahkan pada masa akhir kepemimpinannya Rupiah menjadi 6500/perdolar pada tahun 1999.
  • Pada tahun 2000 nilai rupiah kembali turun menjadi 9000 an perdollar.
  • Pada masa pemerintahan Megawati 2001-2004 nilai tukar Rupiah stabil bahkan di masa akhir Megawati rupiah di kisaran Rp 8.000 per 1 dolar AS.
  • Pada masa pemerintahan SBY, rupiah mengalami naik turun. Kemudian, pada 26 November 2008 sempat mencapai Rp 12.900 per 1 dollar yang kembali terulang pada bulan November 2013. Di akhir pemerintahan SBY, 20 Oktober 2014 nilai tukar Rupiah berada di angka Rp 12.041.
  • Pada tahun 2014- 2015 masa Jokowi  Rupiah berada di angka Rp 12.041 dan sempat tembus ke angka Rp 13.200.

Nilai tukar rupiah saat ini berkisar di nilai 12.900/perdolar.. Semoga saja tidak turun terus ya..

saya ingat tahun 1998 pas saya jadi mahasiswa dollar naik tinggi dan elektronik luar biasa mahalnya

waktu umur saya 10 tahun uang 100 rupiah sudah bisa beli nasi pecel 1 piring + minum nya :)

2015 udah 13 kali yah...

moga nilai rupiah tidak anjlok terus

Aduuh, pantesan aja makin mahal makanan pokok kita, semoga aja pemerintahan Jokowi bisa menurunkan aamiin, seperti yang pernah dijanjikannya kepada kita.

Datang juga ya mas ada yang terbaru.

tahun 1998 paling parah yah..

Kira-kira menurut mas bakal kembali membaik enggak palinmg tidak dibawah 10 ribu?

Mohon dijawab.

Dan datang lagi ya ada post terbaru.
Makasih!

@Muhammad Adam Hussein, S.Pd, CM : bisa saja.. yang dulu rupiah udah 16 ribuan aja bisa jadi 7000-an..

barusan saya bikin postingan rupiah kembali melemah ke level 13.000/dollar as.....sungguh miris ya rupiah...makin hari semakin melemah

Makin lama melemah terus yah :(

Jun 1998 16.800,00 wah bener2 sebuah rekor, nulai rupiah tembuh 16 ribu lebih perdolaar

Pada tahun 1995 pertama kali saya beli sepeda motor baru dari dealer Gl Pro(Black Engine) harga cash yaitu Rp 4,7jt.

segera beralih ke mata uang digital crypto

segera beralih ke mata uang digital crypto



Percetakan
Toko tanaman online
Jual bermacam-macam tanaman
Kebunbibit.id

Template Toko Online
Template Wordpress khusus bagi Anda yang ingin membuat Toko Online
www.oketheme.com

Online Shopping @ LAZADA
Belanja online elektronik, fashion, HP, tablet, laptop, komputer
www.lazada.co.id

Hosting Unlimited Indonesia
Hosting dan domain Murah
www.niagahoster.co.id

Ads by friendblogger